ArtikelBerita

Lulus Pascasarjana, Direktur Globalindo.net Ainor Rasid Kantongi Gelar Magister Hukum UNSURI

23
×

Lulus Pascasarjana, Direktur Globalindo.net Ainor Rasid Kantongi Gelar Magister Hukum UNSURI

Sebarkan artikel ini
IMG 20251108 WA0223

Sumenep, Portaljatim.net – Rasa bangga dan haru menyelimuti momen wisuda Ainor Rasid, MH, yang berhasil menuntaskan pendidikan pascasarjana strata dua (S2) Hukum di Universitas Sunan Giri (UNSURI) Surabaya. Gelar Magister Hukum yang resmi disandangnya menjadi wujud nyata dari dedikasi dan perjuangan panjangnya dalam menekuni dunia hukum.

Ainor Rasid, yang dikenal sebagai pribadi rendah hati dan konsisten memperjuangkan nilai keadilan di Kabupaten Sumenep, menyampaikan rasa syukur mendalam atas pencapaiannya.

“Alhamdulillah, perjuangan ini bukan hanya tentang meraih gelar, tetapi tentang tanggung jawab untuk terus menegakkan keadilan dengan ilmu yang bermanfaat,” ujarnya dengan penuh rasa syukur usai prosesi wisuda, Jumat (8/11/2025).

Selama menjalani studi di UNSURI Surabaya, Ainor dikenal aktif berdiskusi dan meneliti berbagai isu hukum yang berkaitan dengan penegakan keadilan sosial serta perlindungan hak masyarakat kecil. Semangatnya dalam mengembangkan pemikiran hukum yang humanis dan berkeadilan membuat dirinya kerap menjadi inspirasi bagi rekan-rekan sejawat.

Baca Juga :  Polsek Genteng Surabaya Ungkap Pelaku Curanmor di Hotel Cleo Jalan Basuki Rachmad

“Beliau tidak hanya tekun secara akademik, tetapi juga berkomitmen kuat untuk menerapkan nilai-nilai hukum dalam praktik kehidupan sehari-hari,” ujar salah satu dosen pembimbingnya di UNSURI Surabaya.

Wisuda yang digelar secara khidmat di aula utama kampus UNSURI tersebut dihadiri oleh ratusan wisudawan dari berbagai program studi. Dalam suasana penuh kebanggaan, nama Ainor Rasid disebut dan disambut dengan tepuk tangan meriah dari keluarga serta rekan-rekannya yang turut hadir langsung dari Sumenep.

Baca Juga :  Unitomo dan KemenHAM Sepakati Kerja Sama Penguatan HAM

Keberhasilan ini menjadi tonggak penting bagi Ainor untuk terus berkontribusi dalam bidang hukum, khususnya di daerahnya sendiri. Ia berkomitmen untuk mengabdikan ilmu yang diperoleh selama menempuh pendidikan pascasarjana guna memperkuat kesadaran hukum di masyarakat.

“Ilmu hukum bukan hanya tentang pasal dan aturan, tapi tentang keberpihakan terhadap keadilan dan kemanusiaan,” tuturnya menutup percakapan.

Dengan diraihnya gelar Magister Hukum (MH) dari Universitas Sunan Giri Surabaya, Ainor Rasid berharap pencapaiannya dapat menjadi motivasi bagi generasi muda Sumenep untuk tidak berhenti menuntut ilmu dan terus berkontribusi positif bagi masyarakat.”

Pewarta: LS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *